Desa menurut Sutardjo Kartodikusuma mengemukakan:
"Desa adalah suatu kesatuan dimana bertempat tinggal suatu masyarakat pemerintah tersendiri"Secara umum desa memiliki 3 unsur yaitu :
1. Daerah dan letak dalam arti tanah yang meliputi luas, lokasi
2. Penduduknya dalam arti jumlah, struktur umur, mata pencaharian
3. Tata kehidupan dalam arti corak, pola tata pergaulan dan ikatan warga desa.
2. Sebutkan ciri-ciri desa!
- 1. Lingkungan dan Orientasi Terhadap Alam
Desa berhubungan erat dengan alam, ini disebabkan oleh lokasi geografis di daerah desa petani, realitas alam ini sangat vital menunjang kehidupannya. Kepercayaan-kepercayaan dan hukum-hukum alam seperti dalam pola berfikir dan falsafah hidupnya menentukan.
2. Dalam Segi Pekerjaan/Mata Pencaharian
Umumnya mata pencaharian daerah pedesaan adalah bertani, sedangkan mata pencaharian berdagang merupakan pekerjaan sekunder sebagian besar penduduknya bertani.
3. Ukuran Komunitas
Komunitas pedesaan biasanya lebih kecil dan daerah pedesaan mempunyai penduduk yang rendah kilo meter perseginya.
4. Kepadatan Penduduknya
Kepadatan penduduknya lebih rendah, biasanya kelompok perumahan yang dikelilingi oleh tanah pertanian udaranya yang segar, bentuk interaksi sosial dalam kelompok sosial menyebabkan orang tidak terisolasi.
5. Diferensiasi Sosial
Pada masyarakat desa yang homogenitas, derajat diferensiasi atau perbedaan sosial relatif lebih rendah.
6. Pelapisan Sosial
Masyarakat desa kesenjangan antara kelas atas dan kelas bawah tidak terlalu besar.
7. Pengawasan Sosial
Masyarakat desa pengawasan sosial pribadi dan ramah tamah disamping itu kesadaran untuk mentaati norma yang berlaku sebagai alat pengawasan sosial.
8. Pola Kepemimpinan
Menentukan kepemimpinan di daerah cenderung banyak ditentukan oleh kualitas pribadi dari individu. Disebabkan oleh luasnya kontak tatap muka dan individu lebih banyak saling mengetahui. Misalnya karena kejujuran, kesolehan, sifat pengorbanannya dan pengalamannya.
Studi Kasus:
Masih banyak masyarakat-masyarakat desa yang kurang akan pendidikan, contohnya saja masih banyak warga desa yang masih belum mengenal huruf (tidak bisa membaca).
Opini:
Banyak sekali perbedaan antara masyarakat perkotaan dan pedesaan, contoh nya gaya hidup, pekerjaan, cara bergaul dan sebagainya. Kurang meratanya penduduk juga mempengaruhi hubungan antara masyarakat pedesaan dan perkotaan. Perlunya peranan pemerintah untuk mengatasi pemerataan penduduk di desa dan kota. (Florentia Vanya Rachel 1KA30 www.gunadarma.ac.id )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar